Thursday, August 4, 2011

Tenggorokan Terasa Kering Saat Hamil

Tenggorokan terasa kering saat hamil mungkin adalah salah satu masalah yang dirasakan oleh ibu yang sedang mengandung. Perubahan yang terjadi pada tenggorokan ini diakibatkan oleh hormon tertentu yang dihasilkan saat hamil. Hormon tersebut memberikan dampak timbulnya gangguan pada daerah telinga, hidung dan tenggorokan. Gejala yang ditimbulkan seperti hidung berdarah atau mimisan, hidung tersumbat dan tenggorokan kering.



Untuk mengatasi efek hormon tersebut maka usahakan untuk menjaga agar ruangan tidak terlalu kering, karena ruangan yang kering mempermudah timbulnya gangguan pada saluran tenggorokan. Usahakan juga untuk selalu mencuci tangan dan berkumur untuk pencegahan setelah keluar rumah. Hal ini cukup memberikan manfaat sebagai pencegahan dari tenggorokan kering.

Sebenarnya tenggorokan terasa kering saat hamil bukan gangguan yang serius, karena tidak secara langsung berhubungan dengan kehamilan. Namun apabila anda merasa terganggu, sebaiknya konsultasi langsung dengan dokter THT dan tentu saja anda harus katakan bahwa anda sedang mengandung.

No comments:

Post a Comment