Friday, September 2, 2011

RESEP MASAKAN BEBEK PANGGANG RIAU

RESEP MASAKAN BEBEK PANGGANG RIAU - Kali ini kami Resto cafe akan memberikan sedikit info terbaru tentang dunia Resep Masakan Indonesia yang sangat beragam dan enak sekali, kalaupun memang anda ingin mencobanyak lihat aja nih resepnya di bawah ini.

Bahan:

1 ekor bebek, bersihkan potong empat
3 sdm air asam jawa
1 sdt garam
2 sdm minyak untuk menumis
2 lembar daun jeruk
1 lembar daun salam
2 batang serai, memarkan
1 cm lengkuas, memarkan
500 ml air
2 butir jeruk nipis, ambil airnya
Haluskan:

5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
3 butir kemiri
2 cm kunyit
1 sdt ketumbar
1 cm jahe
1 sdt garam
½ sdt gula pasir

Cara membuat resep masakan bebek panggang riau:

Lumuri bebek dengan asam jawa dan garam diamkan selama 15 menit, bilas dengan air, sisihkan
Panaskan minyak, tumisbumbu halus, tambahkan daun jeruk, daun salam, serai, dan lengkuas. Masukkan bebek masak sampai berubah warna
Tambahkan air dan air jeruk nipis, aduk rata. Masak sampai matang. Angkat. Panggang bbek sampai kecokelatan, sambil olesi dengan sisa bumbu. Angkat
Untuk 4 porsi

No comments:

Post a Comment