Tip: Hasil kue kering yang mentah pada bagian dalam biasanya disebabkan oleh suhu oven yang terlalu tinggi atau bentuk potongan kue yang terlalu tebal.
Bahan:
400 g tepung terigu
100 g kacang sukro, tumbuk kasar
300 g margarin
200 g gula halus
1/2 sdt garam halus
3 butir kuning telur
Cara Membuatnya:
1. Campur tepung terigu, kacang sukro, margarin, garam dan kuning telur, aduk rata.
2. Ambil satu sendok makan campuran tadi, dan letakkan di atas loyang beroles margarin. Rapikan bentuknya dan pipihkan. Lakukan hingga adonan habis.
3. Panggang kue di dalam oven bertemperatur 150 derajat celcius selama 25 menit atau hingga kue matang dan berwarna kecokelatan. Angkat, dinginkan.
4. Atur kue di dalam piring saji. Hidangkan.
Untuk 1000 g
No comments:
Post a Comment